Buku Panduan Penilaian Portofolio K13 Revisi Terbaru

Cover Panduan Penilaian Portofolio


Segera miliki Buku Panduan penilaian portofolio K13 revisi terbaru yang bisa berfungsi sebagai salah satu referensi terpercaya mengenai penjelasan penilaian portofolio terhadap siswa.

Pada umumnya dalam dunia edukasi, portofolio kerja siswa diinventarisir secara  khusus pada kompetensi menulis yang mencangkup seluruh tulisan siswa baik yang berupa draft awal, draf  medium, catatan, draf sebelum final dan tulisan akhir. Misalnya, pada kompetensi matematika kelas 7 Portofolio kerja siswa dapat berupa hasil ulangan atau kuis, laporan tugas, refleksi atau hasil penilaian diri siswa, dan jurnal atau catatan harian siswa.

Pada umumnya ada berbagai macam bentuk portofolio yang merepresentasikan fungsinya masing - masing, macam perbedaannya yaitu portofolio pilihan (show portfolio), portofolio dokumentasi (documentary portfolio), portofolio ideal (ideal portfolio), portofolio evaluasi (evaluation portfolio), dan portofolio kelas (classroom portfolio) (Nitko, 2000). Jika Bapak/Ibu pernah mendengar teori Fosters dan Masters (1996) tentu Bapak/Ibu sudah mengetahui bahwa teori tersebut membedakan penilaian portofolio kedalam tiga kelompok, yaitu: portofolio kerja (working portfolio), portofolio dokumentasi (documentary portfolio), dan portofolio pilihan (show portfolio).


Lain halnya dengan fungsi diagnostik atau formatik, Penyusunan portofolio dibuat dalam rangka mendapatkan informasi mengenai keunggulan dan kelemahan siswa, mengumpulkan gambaran perkembangan siswa pada satu periode tertentu, menjadi alat refleksi siswa dan sebagai dasar pemberian feedback oleh guru.

Maka dari itu untuk definisi fungsi formatif, kategori penilaian tidak perlu diartikan secara ketat yang mana jika kita melihat fungsinya secara mendalam, sangat efektif dalam menilai perkembangan capaian siswa jika disejajarkan dengan target kompetensi pada kurun waktu tertentu.

Penilaian dengan fungsi sumatif bertujuan untuk memberi nilai atas capaian hasil kerja siswa, seringkali hasil penilaian sumatif dijadikan dasar untuk pengambilan keputusan yang mempunyai dampak langsung kepada siswa, seperti sebagai dasar penentuan kelulusan atau alat seleksi.


Download Buku Panduan Penilaian Portoflio Kurikulum 2013 Tahun 2020

Baiklah setelah beberapa  penjelasan yang sudah kami  paparkan diatas,  silahkan untuk  Bapak/Ibu kami persilahkan untuk segera mengunduh berkas yang  berformat pdfnya melalui tautan di bawah berikut ini: 

Buku Panduan penilaian portofolio – download

Untuk  tambahan informasi, siswa juga bisa memanfaatkan portofolio kerja sebagai bahan refleksi sekaligus untuk evaluasi siswa; sedangkan guru kebanyakan menggunakannya sebagai masukan guru untuk membantu siswa mendeteksi kelemahan, kelebihan, dan merangkai strategi dalam membantu siswa mencapai kompetensi optimal. Keberhasilan portofolio kerja bergantung pada kemampuan untuk merefleksikan dan mendokumentasikan kemajuan dalam proses belajar mengajar baik dari sudut pandang siswa maupun sudut pandang guru.

Demikian beberapa hal yang bisa kami informasikan terkait informasi Panduan penilaian portofolio K13 revisi terbaru untuk tahun ini. Semoga apa yang kami sajikan kepada Bapak/Ibu pada artikel kali ini bisa sedikit memberikan keringanan kinerja kepada Bapak/Ibu selaku tenaga pendidik dan abdi negara pembentuk generasi bangsa.

Dan juga tidak  lupa kami berharap kepada Bapak/Ibu sekalian permohonan kami pada Bapak/Ibu guru sekalian dapat optimal dalam memberikan pengajaran terbaik kepada tunas - tunas muda kita selaku generasi bangsa demi masa depan Indonesia yang gemilang. Jika dalam postingan  kali ini ada kata atau kalimat atau bahkan ada berkas yang tidak  sesuai ekspektasi Bapak/Ibu, mohon dibukakan pintu maaf  sebesar - besarnya dan  mohon tinggalkan kritik dan saran untuk menjadi bahan evaluasi  kami kedepannya.  Nantikan terus berkas - berkas administratif dan aplikasi pendidikan  lainnya hanya di gameseducationary.blogspot.com. 

Comments

Popular Posts