Contoh Format Buku Penghubung Orang Tua/Wali Murid Dengan Sekolah

Sebagai bentuk ikatan batin sebagai pengganti orang tua di sekolah, tentunya para guru harus mengetahui segala aspek yang terdapat di dalam diri para muridnya, baik itu dari segi psikologis maupun dari segi keunggulan dan kekurangan dalam aktivitas di sekolah. Dalam hal ini, para guru di tuntut untuk proaktif dalam membangun karakter (character building) para murid sehingga apa yang diharapkan para orang tua, dapat terrealisasi dengan baik. Maka dari itu, interaksi antara guru dan orang tua dalam mencapai suatu misi yang prospektif dalam mengembangkan potensi anak di sekolah harus sinergis, sehingga guru dapat mengetahui dan mempelajari sifat dan karakter dari anak – anak mereka selaku orang tua. Bilamana para guru sudah mengetahui segala aspek yang terdapat dalam muridnya, bukan hal yang tidak mungkin, penanaman budi pekerti, pengembangan potensi, dan kedisiplinan dapat dilakukan oleh para murid dimanapun jika para guru menerapkan  metode khusus dari para orang tua untuk melakukan pembimbingan.


Melihat hal itu, pada artikel ini, penulis menyajikan link yang bisa Bapak/Ibu unduh yaitu sebuah contoh format buku penghubung orang tua/wali murid dengan sekolah yang kiranya dapat berfungsi sebagai fasilitator para guru dan orang tua sebagai subjek yang berperan dalam menumbuh kembangkan anak. 


Contoh Format Buku Penghubung Wali Murid Dengan Sekolah

Format ini tersusun dari 9 kolom dan baris yang bisa Bapak/Ibu tambahkan sesuai kuantitas murid yang terdapat di masing – masing sekolah. Format ini dibuat khusus untuk mempermudah para guru untuk melakukan interaksi kepada para wali murid dimana ketersediaan waktu untuk bertemu secara tatap muka sangat minim, sehingga melalui format yang telah dibuat ini, interaksi antara orang tua dan guru dapat terjalin secara efisien dan sinergis. Semoga apa yang telah disajikan pada artikel ini, sedikit banyak bias membantu para Bapak/Ibu guru untuk terus berkarya menciptakan kualitas – kualitas lulusan terbaik, guna memenuhi Sumber Daya Manusia yang unggul secara nasional maupun internasional. Format BukuPenghubung Orang Tua/Wali Murid Dengan Sekolah


Comments

  1. pingin download tapi nggak tau caranya. bantu dong.........

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular Posts