Contoh Format SK MOS (Masa Orientasi Siswa) Tahun Pelajaran 2015-2016

Fungsi Masa Orientasi Sekolah Yang Seharusnya

Contoh Format SK MOS (Masa Orientasi Siswa) Tahun Pelajaran 2015-2016 | Masa Orientasi Siswa diidentikan dengan perpeloncoan dan di jadikan alat senioritas kepada para juniornya. Pada masa ini, para siswa yang biasanya terwadah dalam suatu organisasi intra sekolah yang disebut OSIS membuat suatu paradigma, bahwa siswa baru harus belajar menghormati para senior dengan berbagai peraturan yang telah dibuat secara subjektif tanpa mengindahkan peraturan yang seharusnya berkaitan dengan pembelajaran yang akan diterima calon siswa yang akan menjadi siswa di sekolah tersebut. Dengan diterapkannya sistem tersebut, para anggota OSIS mengaplikasikan apa yang telah disusun untuk bisa “mengorientasikan” para calon siswa baru untuk mengenalkan lingkungan yang baru, dengan seperangkat peraturan yang tidak relevan. Contoh, dalam sekolah kita biasanya mengenal character building yang dimana, nantinya para siswa akan menerima berbagai macam mata pembelajaran untuk membentuk karakter mereka sesuai pelajaran yang mereka terima. Jika digaris besarkan, jika ada siswa yang ahli dalam sains,siswa tersebut berpotensi untuk menciptakan dan mengembangkan sesuatu jika diarahkan dan dibimbing sesuai apa yang terlihat dari minat siswa tersebut di dalam sains.


Jika siswa tersebut ahli dalam bidang olahraga, tentunya hal itu berpotensi untuk menambah kuantitas dan kualitas kontingen Indonesia ke ajang olahraga bergengsi jika dukungan dari sekolah berjalan pada jalurnya. Hal inilah yang ternyata tidak diperkenalkan pada Masa Orientasi Sekolah yang ternyata dijadikan ajang perpeloncoan dan seakan-akan sikap para senior dapat dikatakan gila hormat dan mendapatkan kepuasan tersendiri ketika melakukan perpeloncoan. Karena faktor tersebut,mindset Masa Orientasi Siswa sudah terlanjur negatif dimata masyarakat yang seharusnya, membantu para orang tua untuk membentuk karakter calon siswa sesuai apa yang akan diterimanya nanti disekolah.

Jika harus tersusun dalam beberapa poin, Masa Orientasi Siswa yang on the track dan harus dimplementasikan secara terstruktur dan koheren, adalah sebagai berikut :
  • Memperkenalkan siswa pada keorganisasian.
  • Memperkenalkan siswa untuk dapat menyanyikan lagu Mars sekolah.
  • Memperkenalkan siswa pada seluruh kegiatan yang ada di sekolah.
  • Memperkenalkan siswa pada lingkungan fisik sekolah yang baru mereka masuki.
  • Memperkenalkan siswa pada seluruh komponen sekolah beserta aturan, norma, budaya, dan tata tertib yang berlaku di dalamnya
  • Mengarahkan siswa dalam memilih kegiatan ekstrakurikuler yang sesuai dengan bakat
  • Menanamkan sikap mental, spiritual, budi pekerti yang baik, tanggung-jawab, toleransi, dan berbagai nilai positif lain pada diri siswa sebagai implementasi penanaman konsep iman, ilmu, dan amal.
  • Menanamkan berbagai wawasan dasar pada siswa sebelum memasuki kegiatan pembelajaran secara formal di kelas.
Untuk contoh Perangkat MOS tahun pelajaran 2015-2016 bisa anda download melalui link di bawah ini :
Contoh Format SK MOS (Masa Orientasi Siswa) Tahun Pelajaran 2015-2016
Contoh Format SK MOS (Masa Orientasi Siswa) Tahun Pelajaran 2015-2016
Dari ke 9 poin diatas terkait Contoh Format SK MOS (Masa Orientasi Siswa) Tahun Pelajaran 2015-2016, merupakan hal yang seharusnya dijalankan pada masa orientasi siswa, jika kita berpatok pada siswa yang merupakan aset bangsa yang harus ditingkatkan kualitasnya untuk bisa membangun bangsa, maka jalur pendidikan yang diawali dari masa orientasi, harus bisa mengarahkan minat siswa sesuai dengan potensi yang dimiliki masing – masing siswa dengan arahan para tenaga didik, terutama kepala sekolah yang harus memantau jalannya masa orientasi dengan berpatokan kepada 9 poin diatas. Semoga apa yang penulis tuangkan dalam artikel ini, bisa mengubah wajah pendidikan Indonesia, sesuai dengan arah dan tujuannya.


Comments

Popular Posts