Aplikasi Tabungan Siswa Microscoft Excel
Dalam
setiap proses belajar mengajar didalam setiap instansi pendidikan, salah satu
pelajaran yang menjadi pokok pembahasan dan pembelajaran yaitu pendidikan
ekonomi. Ekonomi merupakan salah satu faktor yang dijalani manusia dalam rangka
meningkatkan mutu taraf hidup dalam kehidupan sehari – hari. Salah satu
kegiatan ekonomi yang praktis dan menjamin pertumbuhan finansial pribadi adalah
menabung. Menabung merupakan kegiatan yang mudah dilakukan oleh para pelaku
ekonomi. Bagi dunia pendidikan, ilmu mengenai pentingnya menabung sudah harus
ditanamkan sejak dini. Karena begitu pentingnya menabung, setiap peserta didik
harus mulai mengenal apa itu investasi dan keuntungan maupun kerugian dari investasi.
Secara konvensional, menabung sering dilakukan dengan melakukan penyetoran di
sekolah melalui buku tabungan yang diserahkan melalui wali kelas dan bisa .diambil
setiap penabung yang memiliki keperluan.
Semakin
majunya jaman, perilaku kegiatan menabung mulai terasa mudah dilakukan. Salah
satunya melalui aplikasi tabungan siswa yang pada kesempatan kali ini,
gameseducationary membagikannya kepada Bapak/Ibu Guru dalam memberikan
pendidikan kepada siswa pentingnya menabung. Software ini akan memberikan
review tentang sebuah program komputer yang bisa di gunakan untuk mengelolah
uang tabungan siswa yang ada di lingkup sekolah.
Tampilan Aplikasi Tabungan Siswa |
Aplikasi
ini merupakan aplikasi yang telah di kembangkan oleh ichasoft. Aplikasi ini sudah banyak dipakai dan sudah cukup untuk
menangangi masalah tabungan yang ada di lingkup sekolah. Perangkat tersebut
sudah banyak memiliki fitur – fitur yang tentunya semakin mempermudah Bapak/Ibu
dalam mengelola keuangan setiap nasabah. Beberapa Fitur Tabungan sekolah yang
ada di dalam aplikasi yang telah di kembangkan oleh developer lokal ichasoft
tersebut antara lain :
- Input data siswa / nasabah
- Cetak Struk Transaksi
- Transaksi Setor / transaksi ambil tunai
- Cetak Mutasi harian. mingguan, bulanan dan tahunan
- Cetak Buku Tabungan Siswa / Nasabah
- Cetak Blangko Buku Tabungan
Poin
diatas adalah beberapa fitur utama yang ada di dalam aplikasi Tabungan siswaterbaru. Mungkin Bapak/Ibu masih penasaran jika belum mencobanya sendiri secara
langsung. Dan memang itu perlu agar anda bisa mereview sendiri aplikasi
tersebut. Dengan demikian Bapak/Ibu bisa mengerti dan tahu bagaimana aplikasi
tabungan sekolah tersebut. Untuk bisa mendapatkan Aplikasi ini, Bapak.Ibu bisa mengarahkan kursor ke link download dibawah dan mengkliknya. Semoga dari apa yang telah disajikan pada artikel ini, sedikit banyak bisa membantu Bapak/Ibu sekalian.
Comments
Post a Comment